Langsung ke konten utama
loading

Resep / Cara Membuat Burger

Muke loe kayak burger!!! tau gak loe!!, :)) ungkapan itu buat yang doyan sama burger dan diucapkan sambil bercanda, istilah gaul anak jaman now. Resep masakan kali ini adalah cara membuat burger, agar anak yang suka burger bisa puas makan karena membuat sendiri. Jadi ibunya dung yang harus membuatkan agar masakannya penuh dengan kasih sayang. Resep Burger

Selain untuk dimakan sendiri, Pengetahuan ini bisa digunakan untuk dasar membuka usaha jualan burger atau kalau tidak mungkin untuk para cewek atau istri yang ingin memanjakan cowok atau suami dan keluarganya dengan burger bikinan sendiri, karena bikinan orang terdekat rasanya tentu lain daripada membeli jadi. Entah rasanya lebih enak karena dibuat dengan rasa kasih sayang, atau malah rasanya ancur banget =)) namun yang jelas bahan-bahan pembuatnya akan lebih terjamin dan halal.

Burger sudah ngetrend di Indonesia, makanan yang merupakan produk impor, beda dengan tempe yang memang asli makanan Indonesia, so setelah bisa membuat burger nanti, jangan lupa lihat bagaimana cara membuat tempe. Baiklah langsung saja ke bagian pembuatan burger.

Bahan Utama membuat burger

5 buah roti burger / burger bun

Bahan Pelengkap membuat burger

  • 5 lembar keju slice
  • 1 buah mentimun
  • 3 buah tomat (diiris tipis)
  • 5 helai Selada / lettuce

Bahan pengoles roti burger

Resep Burger

  • 100 gram mayonaise (bisa juga thousand island)
  • Jika suka tambahkan mustard
  • saus sambal
  • saus tomat

Sebenarnya Anda bisa membeli daging asap untuk burger yang sudah jadi di supermarket. Namun jika anda ingin membuatnya sendiri, Anda bisa siapkan bahan dan ikuti langkah membuatnya di bawah ini.

Bahan-bahan:

  • 100 gram Tepung panir (digunakan jika anda ingin dagingnya digoreng dan berlapis tepung roti / panir)
  • (*) 500 gram Daging giling special
  • (*) 1 buah Bawang bombay ( cincang halus )
  • (*) 2 siung Bawang putih ( cincang halus )
  • (*) 1 sdt Lada hitam
  • (*) ½ sdt Kaldu ayam bubuk
  • (*) 1 butir Telur 1 butir
  • (*) 1 sdt Garam
  • (*) 1 sdt Gula pasir.
  • Margarin (untuk menggoreng secukupnya)
  • Saus Barbeque (untuk mengoles jika daging ingin dibakar)

Membuat daging burger:

  • Campur bahan-bahan yang bertanda bintang (*) di atas, aduk sampai rata. (Anda boleh oseng terlebih dahulu boleh tidak bahan diatas (kecuali daging dan telur), sebelum di aduk bersama daging, agar bumbu lebih terasa dalam daging).
  • Simpan dalam lemari es agar tidak lengket selama kurang lebih 10 menit. Buat bulatan-bulatan masing-masing 50 gr (atau tergantung selera anda). Kemudian pipihkan, hingga ketebalannya 1 – 1,5 cm.
  • Gulingkan daging yang sudah terbentuk ke atas tepung panir jika daging akan digoreng.
  • Jika akan dibakar, olesi beberapa kali dahulu dengan saus barbeque agar lebih lezat.
  • Masukkan daging yang telah dipipihkan ke dalam freezer agar sedikit membeku dan mudah digoreng atau dibakar.
  • Jika sudah siap, goreng / bakar daging tersebut.

Membuat roti burger:

  • Belah roti burger / burger bun menjadi dua bagian, atas dan bawah.
  • Letakkan bagian bawah terlebih dahulu di atas piring.
  • Tambahkan mayonaise / thousand island, dan mustard jika suka.
  • Tambahkan bahan pelengkap di atas satu persatu, susunannya terserah selera anda, termasuk daging yang sudah digoreng / dibakar tadi.
  • Tambahkan saus tomat dan saus sambel sesuai selera.
  • Tutup bagian atas dengan roti burger potongan bagian atas.

Burger buatan sediri memiliki kelebihan yaitu Anda dapat mengetahui bahan apa saja yang digunakan untuk membuat burger, jadi jelas bebas dari bahan pengawet, dan lebih sehat. Anda dapat menambahkan dengan apa saja sesuai selera.

Untuk membuat kembali, maka anda dapat mempergunakan daging yang sudah dibuat, karena bisa di awetkan dengan menyimpannya di dalam freezer untuk beberapa hari, ketika anda akan membuatnya keesokan hari, tinggal digoreng atau di bakar.

star
Bagikan

Author

AbdullahHamba (Allah) yang berusaha tidak malu saat menghadap ^:)^ Gusti (Allah). Pencinta Nabi (Muhammad) Rasulullah.

Post “Resep / Cara Membuat Burger” ini saya unggah dari Surabaya, Surabaya City, East Java, Indonesia. 
Published:Sabtu, 4 November 2017
Last Modified:2020-11-18T00:58:25Z

Recent Posts

    Komentar 1  Recent Comments